Pengaruh penerapan model pembelajaran inside outside circle berasosiasi pendekatan kontekstual terhadap prestasi belajar siswa kelas IV dalam aspek kognitif pada mat pelajaran PKn di SDN Cikuda 0

Irwanto, Irwanto (2020) Pengaruh penerapan model pembelajaran inside outside circle berasosiasi pendekatan kontekstual terhadap prestasi belajar siswa kelas IV dalam aspek kognitif pada mat pelajaran PKn di SDN Cikuda 0. Skripsi thesis, Universitas Djuanda Bogor.

[img]
Preview
Text
HALAMAN JUDUL.pdf

Download (154kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (12kB) | Preview
[img] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (140kB)
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (252kB) | Preview
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (484kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (406kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (10kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Irwanto. NIM : H.1610257 Pengaruh penerapan model pembelajaran inside outside circle berasosiasi pendekatan kontekstual terhadap prestasi belajar siswa kelas IV dalam aspek kognitif pada mat pelajaran PKn di SDN Cikuda 01. Skripsi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Djuanda Bogor. 2020. Hasil belajar diklasifikasikan ke dalam tiga ranah yaitu: 1) ranah kognitif (cognitive domain); 2) ranah afektif (affective domain) 3) ranah psikomotor (psychomotor domain). Karena alasan ketiga ranah yang diajukan lebih terukur, dalam artian bahwa untuk mengetahui prestasi belajar yang dimaksudkan mudah dan dapat dilaksanakan, khususnya pada pembelajaran yang bersifat formal dan prestasi dapat disesuaikan dengan hasil belajar berupa rapot. Berdasarkan hasil raport pendidikan kewarganegaraan diperoleh data pada kelas eksperimen sebanyak 46,42% (<KKM 75) dan 53,57% prestasi belajar yang cukup baik, dengan rata-rata nilai 74,25 pada kelas kontrol, sedangkan pada kelas eksperimen diperoleh data 42,85% (< KKM 75) memiliki prestasi belajar yang rendah, sedangkan 57,14% rata-rata nilai 74,96. Dengan adanya data yang didapat tersebut, maka diperlukan suatu tindakan untuk meningkatkan prestasi belajar melalui pemberian model pembelajaran inside outside circle yang berasosiasi pendekatan kontekstual. Penelitian ini dilakukan di SDN Negeri Cikuda 01 dengan jumlah siswa pada kelas eksperimen sebanyak 28 siswa dan 28 siswa pada kelas kontrol. Data yang dikumpulkan dengan menggunakan teknik tes hasil belajar, lembar kerja siswa sebagai tes prestasi belajar dan dokumentasi. Hasil akhir penelitian ini menunjukan bahwa pembelajaran dengan menggunakan model inside outside circle pada kelas eksperimen diperoleh data skor maksimum yang diperoleh yaitu 100 dan skor minimum yaitu 60 dengan jumah rata-rata skor sebesar 83,21. Skor maksimum yang diperoleh pada kelas kontrol yaitu 90, sedangkan skor minimum yakni 25 dengan skor rata-rata 62,32.Sehingga terdapat kenaikan persentase rata-rata prestasi belajar siswa sebesar 37,30%. Dimana hasil kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol. Berdasarkan hasil yang diperoleh pada kelas kontrol dan kelas eksperimen, nilai rata-rata yang diperoleh oleh siswa meningkat setelah diberikan perlakuan, yakni nilai rata-rata kelas kontrol siswa 62,32, sedangkan nilai rata-rata kelas eksperimen 83,21, dengan selisih 20,89. Dari data yang telah diperoleh maka dapat disimpulkan bahwa dengan menggunkan model pembelajaran inside outside circle berasosiasi pendekatan kontekstual dapat meningkatkan prestasi belajar siswa kelas IV di SDN Cikuda 01. Kata kunci: Prestasi Belajar, Pendidikan Kewarganegaraan, IOC, Contextual

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Prestasi Belajar, Pendidikan Kewarganegaraan, IOC, Contextual
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Mr Admin Perpustakaan
Date Deposited: 01 Apr 2022 04:09
Last Modified: 01 Apr 2022 04:09
URI: http://repository.unida.ac.id/id/eprint/1786

Actions (login required)

View Item View Item