HUBUNGAN VIDEO PEMBELAJARAN TERHADAP MINAT BELAJAR IPA SISWA KELAS V DI SD NEGERI 1 PURWASARI PADA MASA PANDEMI COVID

Nopianti, Galeri (2021) HUBUNGAN VIDEO PEMBELAJARAN TERHADAP MINAT BELAJAR IPA SISWA KELAS V DI SD NEGERI 1 PURWASARI PADA MASA PANDEMI COVID. Skripsi thesis, Universitas Djuanda Bogor.

[img]
Preview
Text
HALAMAN JUDUL-1.pdf

Download (475kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK-1.pdf

Download (155kB) | Preview
[img] Text
BAB 1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (105kB)
[img] Text
BAB 2-1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (272kB)
[img] Text
BAB 3-1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (321kB)
[img] Text
BAB 4-1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (360kB)
[img] Text
BAB 5-2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (88kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA-2.pdf

Download (96kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Galeri Nopianti NIM: H.1710265 Hubungan Video Pembelajaran Terhadap Minat Belajar IPA Siswa Kelas V di SD Negeri 1 Purwasari Pada Masa Pandemi Covid. Skripsi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Djuanda Bogor. 2021. Penelitian ini dilatar belakangi oleh kurangnya minat belajar siswa sehingga membutuhkan media yang cocok digunakan saat pembelajaran jarak jauh. Berdasarkan hasil observasi terhadap proses pembelajaran IPA diperoleh informasi siswa kurang tertarik pada mata pelajaran IPA, kurangnya media yang mendukung pembelajaran jarak jauh sehingga hasil belajar IPA masih rendah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan video pembelajaran terhadap minat belajar IPA siswa kelas V. Penelitian ini dilaksanakan di SDN 1 Purwasari Kecamatan Cicurug Kabupaten Sukabumi Provinsi Jawa Barat. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif korelasional.Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V yaitu sebanyak 55 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dengan observasi dan kuesioner. Instrumen penelitian yang digunakan adalah penyebaran angket yang sebelumnya sudah diuji tingkat validitasnya. Instrumen pengumpulan data menggunakan angket skala Likert dengan 5 pilihan jawaban yaitu sangat setuju, setuju, ragu-ragu, tidak setuju dan sangat tidak setuju. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa nilai thitung lebih besar dari nilai ttabel yakni 6,821 > 1,673 untuk taraf kesalahan 5% dan hasil signifikansi yang lebih kecil dari 0,05 yaitu 0,000. Berdasarkan hasil Uji Koefisien Korelasi yaitu sebesar 0,684 atau berada pada rentang 0,60 – 0,799, yang berarti tingkat hubungan antara video pembelajaran dengan minat belajar IPA adalah berada dikategori korelasi tinggi (kuat). Dari hasil penelitian maka dapat disimpulkan terdapat hubungan antara video pembelajaran terhadap minat belajar IPA siswa kelas V di SDN 1 Purwasari. Kata Kunci: Minat Belajar, IPA,Video Pembelajaran

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Minat Belajar, IPA,Video Pembelajaran
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Mr Admin Perpustakaan
Date Deposited: 22 Apr 2022 03:48
Last Modified: 22 Apr 2022 03:48
URI: http://repository.unida.ac.id/id/eprint/1931

Actions (login required)

View Item View Item