KARAKTERISTIK MUTU SUSU PASTEURISASI DENGAN PENAMBAHAN EKSTRAK KAPULAGA (Amomum cardamomum) SELAMA PENYIMPANAN SUHU RENDAH

Septiadi, Anjas (2022) KARAKTERISTIK MUTU SUSU PASTEURISASI DENGAN PENAMBAHAN EKSTRAK KAPULAGA (Amomum cardamomum) SELAMA PENYIMPANAN SUHU RENDAH. Thesis thesis, Universitas Djuanda Bogor.

[img]
Preview
Text
HALAMAN JUDUL.pdf

Download (852kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRACT.pdf

Download (185kB) | Preview
[img] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (302kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (306kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (565kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (324kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (182kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (404kB) | Preview

Abstract

Anjas Septiadi. B.1510181. Karakteristik Mutu Susu Pasteurisasi Dengan Penambahan Ekstrak Kapulaga (Amomum cardamomum) Selama Penyimpanan Suhu Rendah. Skripsi. Dibawah bimbingan Sri Rejeki Retna Pertiwi dan Tiana Fitrilia. Kapulaga merupakan tanaman herbal aromatik yang mengandung minyak atsiri, saponin, flavonoida, dan polifenol. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh penambahan ekstrak kapulaga selama penyimpanan dalam suhu rendah terhadap karakteristik mutu susu pasteurisasi. Rancangan penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dua faktor yaitu perbandingan konsentrasi ekstrak kapulaga dengan empat taraf perlakuan (0,5%, 1%, 1,5%, 2%) dan lama penyimpanan dengan tiga taraf perlakuan (3 hari, 6 hari, 9 hari). Analisis produk meliputi uji mikrobiologi TPC (Total Plate Count), uji protein, uji pH, dan uji rating hedonik. Data penelitian dianalisis menggunakan sidik ragam (ANOVA). Penambahan ekstrak kapulaga dapat menurunkan jumlah mikroba, kadar protein dan nilai pH. Sedangkan lama penyimpanan dapat meningkatkan jumlah mikroba, kadar protein, dan menurunkan nilai pH. Interaksi antara penambahan ekstrak kapulaga dan lama penyimpanan berpengaruh nyata pada jumlah mikroba, kadar protein dan nilai pH. Produk terpilih dengan konsentrasi ekstrak kapulaga 0,5% pada lama penyimpanan 6 hari, memiliki kadar protein 2,8% dan nilai TPC (Total Plate Count) 2,94 x 103 cfu/mL. Uji rating hedonik produk terpilih untuk parameter rasa panelis menilai 34,4% agak tidak suka, parameter aroma panelis menilai 22,6% netral dan overall panelis menilai 48,4% agak tidak suka.

Item Type: Thesis (Thesis)
Uncontrolled Keywords: susu pasteurisasi, ekstrak kapulaga, mikroba, protein.
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pangan Halal (FIPHAL) > Teknologi Pangan
Depositing User: Mr Admin Perpustakaan
Date Deposited: 02 Jan 2023 02:30
Last Modified: 02 Jan 2023 02:30
URI: http://repository.unida.ac.id/id/eprint/2429

Actions (login required)

View Item View Item