KARAKTERISTIK MUTU SENSORI TEH HERBAL DAUN SIRSAK DENGAN PENAMBAHAN JAHE MERAH MENGGUNAKAN METODE RATE ALL THAT APPLY (RATA)

Hikmatun nurmaulida, Silmi (2021) KARAKTERISTIK MUTU SENSORI TEH HERBAL DAUN SIRSAK DENGAN PENAMBAHAN JAHE MERAH MENGGUNAKAN METODE RATE ALL THAT APPLY (RATA). Thesis thesis, Universitas Djuanda Bogor.

[img]
Preview
Text
HALAMAN JUDUL.pdf

Download (135kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (91kB) | Preview
[img] Text
BAB 1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (117kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (224kB)
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (569kB)
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (186kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (228kB) | Preview
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (656kB)

Abstract

Silmi Hikmatun Nurmaulida. B.1610141. Karakteristik Mutu Sensori Teh Herbal Daun Sirsak dengan Penambahan Jahe Merah Menggunakan Metode Rate All That Apply (RATA). Dibimbing Oleh Sri Rejeki Retna Pertiwi and Rosy Hutami. Karakteristik suatu bahan pangan sangat berpengaruh terhadap preferensi dan minat konsumen. Teh herbal daun sirsak (Annona muricata Linn.) merupakan salah satu minuman olahan teh yang memiliki bau dan rasa langu yang kurang disukai sehingga menurunkan minat konsumen untuk mengkonsumsinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil sensori terbaik dari teh herbal daun sirsak dengan penambahan serbuk jahe merah (zingiber officinale var. Rubrum) dan suhu seduh yang tepat. Metode yang dilakukan meliputi penentuan atribut sensori melalui FGD (Focus Group Discussion) dan pengujian sensori melaui uji RATA (Rate-All-That-Apply) yang dilakukan oleh panelis terpilih. Perlakuan yang digunakan yaitu perbandingan antara teh daun sirsak dan jahe merah (80%:20%; 70%:30%; 60%:40%) serta suhu penyeduhan (85ºC dan 100ºC). Analisis yang digunakan adalah Friedman Test, PCA (Principal Component Analysis) dan Preferences Mapping kemudian diolah menggunakan perangkat lunak XLSTAT 2021. Atribut sensori yang dihasilkan dari FGD adalah warna coklat dan kuning, aroma langu, green, jahe, rasa langu, astringent, pungent serta memiliki aftertaste langu, lingering, dan dry. Hasil dari Friedman Test menunjukan bahwa seluruh atribut sensori pada masing-masing sampel berbeda nyata pada taraf uji 5%. Analisis data Preferences Mapping menunjukan bahwa panelis memberikan 100% kesukaan diatas rata-rata pada Sampel dengan perlakuan perbandingan teh herbal daun sirsak 60% dengan jahe merah 40% dan suhu seduh 100ºC yang memiliki karakteristik sensori warna coklat, aroma green, aftertaste langu dan dry. Perlakuan terpilih sendiri memiliki nilai aktivitas antioksidan seduhan sebesar 114,55 µg/mL dan memiliki kadar air sebanyak 5,7 %.

Item Type: Thesis (Thesis)
Uncontrolled Keywords: Teh herbal daun sirsak, jahe merah, sehu penyeduhan, RATA
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pangan Halal (FIPHAL) > Teknologi Pangan
Depositing User: Mr Admin Perpustakaan
Date Deposited: 05 Jan 2023 04:43
Last Modified: 05 Jan 2023 04:43
URI: http://repository.unida.ac.id/id/eprint/2574

Actions (login required)

View Item View Item